Bengkulu Tengah TR.ID ~Ketua DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah Budi Suryantono, S.Sos.,M.Si. Mendesak pemerintah daerah untuk untuk Segera mengisi jabatan eselon II,III dan IV kabupaten Bengkulu Tengah yang kosong karena sudah banyak ASN yang pensiun,kamis 20-07-2023
Ia mengingatkan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah untuk segera mengisi sejumlah jabatan yang kosong baik untuk jabatan tinggi pratama atau eselon II maupun eselon di bawahnya.
Pasalnya, Belum lagi jabatan kosong di Eselon III dan IV yang bersentuhan langsung dengan persoalan teknis pelayanan kepada masyarakat, jabatan kosong harus segera diisi agar kerja birokrasi berjalan optimal. ASN yang memenuhi persyaratan, bisa mendapat kesempatan untuk menduduki jabatan pimpinan tinggi pratama atau eselon II serta eselon III dan IV dengan menempuh proses seleksi terbuka atau open bidding.
“Dan bagi ASN yang memenuhi syarat, harus diberi kesempatan yang sama untuk mengikuti seleksi. Semakin cepat, tentu semakin baik untuk karir mereka,” katanya
Budi merasa yakin, jika diberi kesempatan dan perlakuan yang adil, ASN di Kabupaten Bengkulu Tengah banyak yang berkualitas dan kompeten untuk menempati jabatan tertentu. Karena itu, kesempatan tersebut harus dibuka selebar-lebarnya.
” ASN kita harus diberi kesempatan yang sama, sesuai dengan kemampuan dan kepangkatannya,” katanya.
Budi mengatakan, PJ Bupati Bengkulu Tengah harus bisa memilih individu yang berkualitas untuk mengisi kekosongan jabatan, dengan menempatkan orang-orang yang sesuai dengan kemampuan teknis dan keterampilannya. Artinya, penempatan pejabat eselon yang masih kosong bukan atas penilaian senang tidak senang atau suka tidak suka, tetapi harus sesuai dengan kemampuan. Dengan demikian, diharapkan ke depan Kabupaten Bengkulu Tengah bisa lebih baik,tutup ketua DPRD Bengkulu Tengah ini.
Laporan : De~Ru
Editor : Redaksi